--> Skip to main content

Cara Penggunaan Windows 8 / 8.1

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - Desember 23, 2014
Cara Penggunaan Windows 8 / 8.1 adalah cara-cara serta semua hal yang perlu diketahui juga dipelajari bagi pengguna Windows 8 / 8.1. Selain itu juga ada banyak fitur yang akan mendukung kenerja dari Windows 8 / 8.1. Kalau anda termasuk orang yang baru menggunakan windows 8 / 8.1 dan juga belum begitu paham benar tentang bagaimana cara untuk menggunakan fitur-fitur tersebut, berikut akan berisikan daftar fitur yang terdapat pada Windows 8  / 8.1 beserta cara penggunaanya :
Cara Penggunaan Windows 8 / 8.1

STARTSHCREEN : merupakan pergantian fitur Start menu dari Windows 7. Pada startscreen yang kental dengan khas Modern UI yang berisi app metro yang dapat anda download pada Windows Store juga aplikasi desktop yang juga dapat anda pin ke startscreen. Selain itu, anda juga dapat mengatur posisi maupun ukuran dari tile app tersebut.
PC Settings : fitur ini berfungsi untuk mengatur dasar dari semua aplikasi metro. Dan bahkan juga beberapa pengaturan yang terdapat pada Control Panel.
Windows Store : pada bagian Windows store ini anda dapat mendownload ribuan jenis metro app dari berbagai macam ketegori. Selain itu, juga ada App yang gratis namun juga ada pula yang berbayar.
Lock Screen Windows 8 : dari sekian banyak pengaturan di PC Settings terdapat salah satu fitur yang memang keren yaitu Lock Screen. Jika anda ingin menggunakan komputer, akan tetapi ingin computer anda tetap menyala anda dapat menggunakan fitur PC Setting dengan menggunakan kombinasi tombol + L, yang terdapat pada keyboardnya. Dengan cara seperti itu,  computer anda akan tetap aman meskipun dalam keadaan anda tinggal. Selain itu, anda juga bisa mengganti gambar yang ada pada Lock Screen sesuai keinginan. Demikianlah ulasan tentang Cara Penggunaan Windows 8 / 8.1.
Buka Komentar
Tutup Komentar