--> Skip to main content

Cara Format Flashdisk dengan Benar

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - Juli 18, 2017
Cara format flashdisk dengan benar - Ketika kapasitas flashdisk telah penuh dan terkadang kita ingin menghapus semua isi file yang ada di dalamnya. Nah untuk menghapus semua file tersebut akan lebih efisien jika dilakukan dengan memformat dari pada menghapus satu persatu.

Dengan cara format flahdisk maka semua file yang teradapat dalam flashdisk tersebut akan terhapus. Untuk kalian yang masih belum mengerti tantang cara memformat flashdisk dengan baik dan benar maka silahkan ikuti saja langkah-langkahnya berikut ini.

Cara Format Flaskdisk dengan Benar

  • Langkah pertama colokan Flashdisk yang akan  diformat ke dalam laptop/ komputer.
  • Bukalah Windows Explorer kemudian klik kanan di bagian drive Flashdisk kemudian pilih Format.
    Cara Format Flashdisk dengan Benar
     
  • Tentukan pilihan yang kalian inginkan, dari mulai File system, Allocation Unit Size, Volume Label dan Format Options.
    Cara Format Flashdisk dengan Benar
     
  • Apabila sudah maka selanjutnya pilih Start untuk melanjutkan proses, yang terakhir akan tampil jendela peringatan, untuk melanjutkan proses dan memulai proses formatting Flashdisk maka klik OK.
    Cara Format Flashdisk dengan Benar
Bagaimana cukup mudah kan, namun untuk memulainya terdapat beberapa pilihan yang perlu kalian pahami. Berikut ini penjelasan mengenai pilihan tersebut.

File System
Secara default opsi File system terdapat 3 yaitu NTFS, FAT32 dan exFAT. Yang menjadi pertanyaan sekarang manakah dari ketiga pilihan tersebut yang terbaik? Pilihan tergantung kebutuhan. Tetapi menurut kami NTFS merupakan pilihan yang baik sebab apabila digunakan untuk menerima file yang ukurannya besar misalnya 7 GB maka format NTFS bisa menerimanya. Lain halnya kalau memilih format FAT32 hanya dapt digunakan untuk menerima data tunggal yang ukurannya maksimal 4GB.

Allocation Unit Size
Allocation Unit Size merupakan bagian kecil ruang yang diberikan kepada sistem untuk membantu dalam memproses writing di flashdisk. Dengan ketentuan, jika ruang partisi yang dialokasikan semakin besar, maka semakin baik pula performa sistem dalam membaca file. Begitu pula sebaliknya. Pilihan tergantung kebutuhan, namun kebanyakan terpilih secara default.

Volume Label
Volume label merupakan nama yang dipakai flashdisk, jadi dapat diisi sesuai selera. Namun terdapat limitasi menurut jenis file system yang dipilih yaitu:
  • NTFS, maksimum terdiri dari 32 huruf, ditampilkan dengan huruf kecil maupun besar sesuai yang diketikan.
  • FAT, maksimum 11 huruf, tidak dapat memakai karakter special (* ? . , ; : / \ | + = < > [ ]), seluruh huruf yang ditampilkan berubah menjadi kapital.

Format Options
Pilihan Quick Format secara default akan tercentang, itu artinya flashdisk hanya akan dihapus serta tidak melakukan deep scan. Sebaliknya apabila Quick Format tanda centangnya dihilangkan, maka tidak hanya memformat saja namun juga melakukan scanning pada flashdisk untuk mendiagnosa bad sector, pilihan yang ini prosesnya lebih lama jika dibanding dengan Quick Format.

Jika kalian ingin format flashdisk lewat cmd, silahkan bca tutorialnya: Cara Format Flashdisk Melalui Command Prompt (CMD).

Itulah tutorial dari kami tentang Cara Format Flashdisk dengan Benar semoga dapat bermanfaat. Sampai jumpa di tutorial tentang komputer selanjutnya.
Buka Komentar
Tutup Komentar