Export registry windows 10
By: Johan Supriyanto, S.Kom. - Juli 12, 2017
Export registry windows 10 - Pastinya kalian sering mendengar istilah Registry Editor. Tahukah kamu apa itu registry editor? Registry adalah tempat terimpannya pengaturan sistemm, konfigurasi hardware dan prefensi user. Pada saat hardware baru saja dipansang ke dalam komputer, pengguna menginstall software, mengganti background semua informasi tersebut akan tersimpan di Registry. Oleh sebab itulah kita harus berhati-hati jika mengutak-atik bagian registry. Jika kita khawatir terjadi masalah dengan registry, kita bisa melakukan export registry dan import registry.
Tujuan dari export registry yaitu untuk membackup key registry. Sebagai contoh kalian ingin membackup dulu key registry bawaan, sebelum mengubahnya. Jika terjadi masalah tinggal Import registry maka akan bisa kembali ke pengaturan semula. Oke langsung saja dalam pembahasan ini yang akan kami bahas ialah export registry di windows 10. Untuk yang import registry mungkin di lain waktu.
Export Registry Editor di Windows 10
Langkah pertama silahkan buka Regedit, setelah itu navigasikan ke path key yang mau dibackup. Apabila sudah, klik kanan di bagian key folder kemudian pilih pilihan Export.
Yang terakhir kalian tinggal menentukan dimana letak file tersebut mau disimpan (dalam ekstensi .reg) dan namai sesuai yang anda inginkan. Apabila sudah klik Save.
Selesai sudah, dengan cara seperti itu maka file tersebut sudah berhasil kalian export. Cukup mudah kan cara Export registry windows 10. Semoga tutorial tersebut bermanfaat.