Kuliah Jurusan Ilmu Komputer di Universitas Pertamina
Saat akan kuliah, memilih jurusan menjadi langkah yang sangat penting dalam menentukan masa depan. Hal tersebut karena jurusan yang dipilih bisa menjadi dasar dalam pengembangan pengetahuan kedepannya. Dari sekian banyaknya jurusan yang ada di kampus, baik itu kampus negeri maupun kampus swasta tentunya memiliki harapan agar semua mahasiswanya dapat meraih kesuksesan untuk masa depannya dengan jurusan yang telah dipilih.
Salah satu jurusan yang mempunyai peluang dan menjanjikan untuk kesuksesan masa depan adalah jurusan ilmu komputer. Secara umum jurusan ilmu komputer adalah jurusan yang mempelajari tentang komputasi, perangkat keras (hardware), maupun perangkat lunak (software). Dikarenakan jurusan ilmu komputer mempunyai banyak peluang kerja untuk masa depan, maka tidak heran jika jurusan ini menjadi jurusan favorit yang banyak diminati di berbagai kampus baik negeri maupun swasta.
Salah satu kampus yang menawarkan program studi atau jurusan ilmu komputer adalah Universitas Pertamina. Dimana Universitas Pertamina ini merupakan salah satu Kampus terbaik di Jakarta yang menawarkan berbagai jurusan yang salah satunya adalah jurusan ilmu komputer. Mahasiswa jurusan ilmu komputer di Universitas Pertamina akan diberikan bekal untuk mendalami ilmu komputasi yang bermanfaat sebagai jembatan antara teori, eksperiman dan juga terapan. Ilmu yang diajarkan di jurusan ilmu komputer ini bisa menjadi bekal untuk para mahasiswa sehingga bisa berpikir secara kreatif dan dapat menemukan jalan untuk mengembangkan pengetahuan yang telah dimilikinya. Dengan demikian nantinya akan bisa bernilai praktis dan kedepannya dapat menunjang karirnya. Lulusan jurusan ilmu komputer di Universitas Pertamina akan mempunyai kompetensi untuk berkarir sebagai seorang peneliti dan profesional teknologi informasi khususnya dalam sektor industri dan energi.
Sebagai Universitas swasta unggulan, Universitas Pertamina membekali para mahasiswanya dengan berbagai ilmu seperti Data Science, Manajemen Sistem Informasi, Rekayasa Perangkat Lunak, Sistem Jaringan Komputer, Ilmu komputasi dan berbagai ilmu yang lainnya. Dengan harapan agar bisa unggul dalam bidang sains data dan rekayasa perangkat lunak yang berkontribusi secara nyata dalam bidang energi.
Lulusan program studi atau jurusan ilmu komputer Universitas Pertamina nantinya bisa bekerja di berbagai industri yang membutuhkan kompetensi maupun keterampilan dalam bidang ilmu komputer seperti misalnya Manajerial TI yang memiliki peran dalam mengelola layanan TI dalam sebuah organisasi perusahaan. Selain itu bisa juga menjadi seorang konsultan TI, Software Enginering, Pengusaha dalam bidang TI, Peneliti baik itu dalam akademisi maupun peneliti profesional.
Adapun Prospek bagi Lulusan Program studi atau jurusan Ilmu Komputer, diantaranya adalah sebagai berikut:
Data engineer, Data scientist, data architect, data analyst, data storyteller, machine learning engineer, machine learning scientist, database administrator, business intelligence developer.
Software engineer, software architect, software analyst, Web apps developer, desktop app developer, mobile apps developer, system administrator, network engineer, software tester, software quality assurance (SQA), dan technical consultant.
Nah, bagi kamu yang tertarik untuk kuliah di jurusan ilmu komputer di Universitas Pertamina, buruan segera daftarkan diri kamu. Di Universitas Pertamina ada berbagai program beasiswa yang disediakan, tentunya jika kamu berhasil terpilih sebagai mahasiswa yang mendapatkan beasiswa di Universtias Pertamina maka akan sangat meringankan kamu dalam hal biaya kuliah. Sangat menarik kan jika kamu bisa kuliah dengan beasiswa. Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga informasi tersebut dapat bermanfaat kamu yang ingin menlanjutkan kuliah jurusan ilmu komputer.