Rekomendasi Paket Internet Murah Live.On Dengan Kuota Besar
Meningkatnya kebutuhan paket internet dengan kuota besar tidak lepas dari perkembangan teknologi yang semakin maju, terutama smartphone. Dimana perangkat ini dapat digunakan sebagai media untuk mendukung berbagai macam aktivitas seperti belajar atau bekerja.
Saat ini mobilitas belajar dan bekerja banyak yang bergantung dengan jaringan internet pada smartphone. Maka dari itulah kuota internet sangat diperlukan, dan Live.On hadir dengan pilihan paket internet dengan kuota yang besar dan harga yang terjangkau sehingga dapat memenuhi kebutuhan internet bagi pengguna smartphone.
Paket Power Go dan paket Power Max dari Live.On merupakan pilihan yang paling tepat karena kedua paket tersebut menawarkan berbagai keuntungan seperti data rollover, jaringan XL Axiata 4.5G, hingga kuota darurat yang tentunya dapat memastikan jaringan internetmu tidak terputus ketika kuota internetmu habis. Beberapa hal yang membuat kedua paket internet Live.On tersebut kami rekomendasikan bisa dilihat dari keuntungan yang didapatkan jika menggunakan paket Power Go atau Power Max dari Live.On.
Paket Power Go 20GB, Kuota Besar Hanya 50 Ribu
Bagi anda pengguna baru yang belum familiar dengan Live.On, maka kami rekomendasikan untuk menggunakan paket Power Go. Dimana dalam paket internet ini menawarkan kuota utama sebesar 20GB, yang harganya hanya Rp.50.000 dan bisa dibeli dengan mudah di aplikasi Live.On. Dapat dikatakan untuk paket internet ini harga yang ditawarkan sangat terjangkau, dan menjadi suatu value yang bagus, dikarenakan tidak banyak provider digital di Indonesia yang menawarkan paket internet berkuota besar dengan harga yang murah.
Selain karena harga paket internet murah, seperti yang telah kami sampaikan sebelumnya bahwa paket internet ini cocok bagi seseorang yang baru pertama kali menggunakan Live.On. Dapat dikatakan pas karena kuota 20GB itu tidak terlalu besar dan juga tidak terlalu kecil sehingga sangat worth apabila digunakan untuk internetan selama 30 hari. Menariknya lagi, kuota besar pada paket Power Go 20GB ini merupakan kuota utama yang tidak terbagi-bagi. Dengan demikian pengguna paket ini bisa menggunakan untuk berbagai kebutuhan seperti internetan, bermain game, akses media sosial hingga untuk menonton video streaming.
Tentunya kelebihan tersebut dapat menjadi daya tarik utama bagi para penggunanya karena memberikan keuntungan yang lebih. Misalnya, apabila kuota data streaming telah habis, maka pengguna biasanya langsung tidak bisa menggunakan kuota media sosial. Dimana kondisi seperti pengguna harus membeli kuota tambahan agar dapat mengakses kembali streaming tanpa memotong kuota utama. Namun, dengan menggunakan paket Power Go 20GB hal tersebut tidak terjadi. Bahkan di paket Power Go tersedia emergency quota gratis sebesar 3GB untuk menghindari data terputus secara tiba-tiba. Dengan begitu maka segala aktivitas online tidak akan terganggu.
Untuk memastikan kelancaran jaringan, Live.On menggunakan jaringan cepat XL Axiata 4.5G. Selain itu, jika sisa kuota internet masih tersisa setelah masa aktif habis, maka pengguna tidak perlu khawatir ada sistem rollover hingga 1000GB. Sehingga sisa kuota internet masih bisa digunakan dibulan berikutnya ditambah dengan pembelian kuota.
Selain kuota data internet, paket Power Go 20GB juga memberikan SMS gratis dan nelpon ke semua operator gratis selama 20 menit. Dengan berbagai keuntungan yang bisa didapatkan pengguna, maka tidak salah jika kami merekomendasikan untuk menggunakan paket Power Go 20GB bagi pengguna baru Live.On.
Power Max 100GB, Internet Maksimal Tanpa Batas
Bagi para pengguna internet yang tidak suka bergantung dengan wifi dan sedang mencari paket internet dengan kuota super besar, maka paket Power Max 100GB dari Live.On bisa menjadi pilihan yang tepat. Apalagi bagi kamu yang memiliki mobilitas penggunaan internet yang sangat tinggi.
Pada paket Power Max juga seperti halnya pada paket Power Go, yaitu kuota yang ditawarkan oleh paket Power Max adalah kuota penuh yang tidak terbagi-bagi. Jadi, pengguna bisa menggunakan kuota super besar untuk berbagai aktivitas mulai dari internetan, bermain game, menonton video streaming dan hal-hal lainnya.
Khusus untuk streaming dan pemain game tentu akan membutuhkan kuota data dalam jumlah yang besar. Jadi paket Power Max adalah pilihan yang tepat karena dapat memberikan kepuasan dalam bermain game dalam waktu yang lama tanpa khawatir kuota habis.
Selain itu dengan paket Power Max ini dapat mendukung aktivitas kuliah online atau belajar online yang memerlukan kuota data dalam jumlah yang besar untuk menjalankan berbagai aplikasi belajar, menonton materi belajar lewat streaming, mengunduh file dan berkirim file dengan ukuran besar, bahkan menjalankan video call. Bagi pekerja kreatif juga sangat bermanfaat karena dapat mendukung berbagai kebutuhan kerja seperti mengunduh atau mengirim file gambar maupun video yang beresolusi tinggi untuk berbagai keperluan seperti meeting atau presentasi.
Paket Power Max 100GB didukung oleh jaringan XL Axiata 4.5G sehingga berbagai aktivitas belajar online, kerja online atau aktivitas online yang lainnya dapat berjalan dengan baik dan lancar. Keuntungan lainnya yang didapat bagi pengguna paket Power Max 100Gb yaitu mendapatkan 20 SMS dan 20 menit nelpon gratis ke semua operator, rollover data hingga 1000GB, emergency quota yang dapat memastikan jaringan internet tidak terputus saat kuota habis. Harga paket Power Max dapat di beli di aplikasi Live.On dengan harga Rp. 150.000 untuk masa aktif 30 hari.